Namun, di tengah jalan, tepatnya depan SMAN 1 Dramaga, ia dicegat pelajar lainnya. Terdesak, korban kemudian lari, namun dikejar dan dibacok hingga mengalami luka pada bagian kepala. Melihat korban tak berdaya, pelaku mencoba kabur, namun ditangkap warga dan petugas kepolisian yang sedang berpatroli.
Dalam kondisi tak sadarkan diri, korban kemudian dilarikan ke RS Medika Dramaga untuk mendapatkan perawatan medis. ”Pelaku adalah FH kelas IPS 2 SMAN 1 Dramaga, dan sudah kami amankan untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya,” tegas Kapolsek Dramaga, AKP Syaifuddin Gayo kepada Radar Bogor.
Ia mengatakan, tersangka dikenal nakal dan sudah berulang kali diperingatkan sekolahnya. ”Kamimasih terus melakukan penyidikan kasus,” ungkapnya. Ia menegaskan, pelaku dikenai Pasal 170 KUHP, yakni melakukan kekerasan bersama-sama dan UU Darurat no 12/51 tentang Senjata Tajam dan pasal 351 KUHP tentang Penganiyaan dengan ancaman lima tahun penjara.
Gayo mengimbau semua orang tua agar lebih waspada dan jeli melihat tingkah laku anaknya dan harus sering berkoordinasi dengan pihak sekolah.Untuk meminimalisasi aksi tawuran, petugas Polsek Dramaga rutin melakukan penyuluhan di setiap sekolah, bahkan, menjadi inspektur upacara. ”Dalam berbagai pertemuan, kami selalu mengajak siswa untuk tak terjerumus hal-hal Negatif”katanya.(luc)
Demikian ulasan Selo Aji kali ini mengenai Siswa SMK Adi Sanggoro Dibacok dan Semoga bermanfaat bagi Anda semua.
Sumber: Lodaya.web.id
Tags:
#Science
7 komentar